Kamis, 08 Mei 2014

Kamis, 01 Mei 2014

SELAMAT DATANG DI INFORMASI KEPALA UPT KBPP KECAMATAN SUNGAI LILIN. KAB.MUSI BANYUASIN

Jumat, 18 April 2014

Kata Sambutan Ketua Paniti Hari Kartini (Drs. Mohd.Pawit)

Melalui peringatan hari Kartini ke-135 tahun 2014 yang mengusung tema "Upaya Peningkatan Ketahanan Keluarga Dalam Mengatasi Permasalahan Kekerasan Perempuan dan Anak. Semua pihak diharapkan memiliki kesadaran, pentingnya memelihara ketahanan keluarga melalui jasa besar kaum perempuan dan tidak melakukan pelecehan terhadap anak dan perempuan.

Untuk itu komitmen semua pihak diharapkan juga persamaan derajad tidak harus melupakan kodrat perempuan sebagai ibu rumah tangga dan istri sebagai pendamping suami. Perempuan adalah tiang negara jika perempuannya baik maka baiklah negara, dan jika perempuannya tidak baik baik runtuhlah negara. Hal ini mengisyaratkan betapa pentingnya posisi perempuan dalam tegaknya suatu negara, tegaknya suatu peradaban hingga tegaknya sebuah keluarga.

Untuk itu sebagai  ketua panitia penyelenggara peringatan  Hari Kartini Tahun 2014, 21 April 2014 di Kecamatan Sungai Lilin, mengapresiasi dan berterima kasih serta penghargaan setingi-tingginya kepada Ketua Forum Anak Sungai Lilin (FAKSULIN) yang telah berpartisipasi memeriahkan kegiatan tersebut dengan memakai kebaya ala Kartini bagi wanitanya, juga terima kasih kepada Ibu Sari Ketua TP.PKK Kecamatan Sungai Lilin yang menyumbang Trofi untuk hadiah kegiatan tersebut, terima kasih juga kepada Bu Hj. Yossi Zartini Kabid PP dan PA BKBPP Kab. Muba yang menyempatkan diri hadir pada kegiatan ini dan menyumbang hadiah hiburan, juga terima kasih pada Pak Handri Lurah Sungai lilin Jaya yang telah meminjamkan aula Kelurahan untuk kegiatan dimaksud dan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Peserta kegiatan tersebut adalah perwakilan SMP, dan SMA sederajad dalam Kecamatan Sungai Lilin yang mengikuti berbagai lomba antara lain lomba paduan suara, lomba puisi, dan lomba Miss Kartini. Kegiatan Peringatan hari Kartini tahun ini kerjasasama TP PKK kecamatan Sungai Lilin, FAKSULIN dan BKBPP.